Pages

Install Lamp dan phpmyadmin Pada Ubuntu 10.04

Setelah sebelumnya saya membuat tulisan melakukan installasi Java dan setting path di Install dan setting path Openjdk di Ubuntu 10.04 dan untuk installasi Netbeans di Cara Install Netbean 7.0 di Ubuntu 11.10, maka selanjutnya adalah cara install Lamp pada Ubuntu, Lamp ini memiliki fitur MySQL, jika pada windows sama seperti WAMP, XAMPP dsb.
 
Untuk melakukan installasi Lamp pada ubuntu, ikuti petunjuk berikut :
  1. Buka terminal (CTRL + SHIFT + T)
  2. ketik sudo - s, kemudian masukkan password Anda. Ini berfungsi agar Anda mesuk ke root.
  3. Setelah Anda berada pada root, ketikkan perintah berikut:
    apt-get install lamp-server^
    
  4. Tunggu beberapa saat, kemudian akan terjadi proses download. setelah download maka akan otomatis terjadi proses installasi, dan akan muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini :
  5. Masukkan password Anda, pada tutorial ini saya buat password root, kemudian akan muncul kembali permintaan untuk konfirmasi password, masukkan kembali root
  6. Setelah selesai, coba ketikkan localhost pada browser Anda, maka akan muncul tulisan seperti ini.
    It works!
    
    This is the default web page for this server.
    
    The web server software is running but no content has been added, yet.
    



Untuk selanjutnya adalah cara agar phpmyadmin bisa berfungsi :
  1. Buka kembali terminal (SHIFT + CTRL + T)
  2. Kemudian login sebagai root dengan mengetik perintah sudo -s
  3. kemudian ketikkan perintah berikut ini :
    apt-get install phpmyadmin
    
  4. Setelah itu maka akan muncul tampilan seperti pada gambar berikut :
  5. Kemudian pastikan Anda memilih Apache2, kemudian Enter
  6. Jika muncul tampilan seperti gambar berikut, cukup tekan Enter
  7. Kemudian Jika ada permintaan Untuk Konfigurasi phpmyadmin, pilih Yes, kemudian Enter
  8. kemudian akan muncul pilihan Install yang mana, kemudian pilih Apache2, perhatikan PASTIKAN SUDAH MEMILIKI TANDA * PADA PILIHAN. bisa dengan menekan spasi. hal ini sering menjadi kesalahan dalam proses instalasi.
  9. Kemudian tekan Enter
  10. Pada browser Anda ketikkan localhost/phpmyadmin, maka akan muncul tampilan seperti berikut.
  11.  Masukkan usernae root, jika Anda mengikuti tutorial ini berarti password adalah root
  12. Kemudian klik Go, maka hasilnya akan kelihatan seperti berikut.

Untuk proses pemakaian sama saja seperti dalam Windows. selamat mencoba .. :D



Jhohannes H Purba Coding Sederhana March 27, 2012

No comments:

Post a Comment